Ciri Kerusakan Komstir Sepeda Motor

Posted by Indigkom Saturday, January 7, 2017 0 comments
Ciri Kerusakan Komstir Sepeda Motor - Sebagai onderdil atau komponen penyeimbang dan peminimalisir getaran terhadap setang, head steering atau lebih dikenal komstir merupakan salah satu komponen penting yang perlu terus diperhatikan kondisinya oleh pada pemilik sepeda motor. Jika komstir pada setang rusak, tentunya akan mengganggu kenyamanan berkendara.

Ciri kerusakan komstir Sepeda Motor umumnya ketika pengendalian kemudi motor terasa kurang maksimal, atau ditandai dengan terdengarnya bunyi saat melakukan pengereman pada rem depan. 

Ciri Kerusakan Komstir Sepeda Motor
Ciri Kerusakan Komstir Sepeda Motor (Sumber Gambar : bukalapak.com)

Rem akan terasa kurang pakem jika komstir rusak. Dengan begitu, disarankan pemilik sepeda motor guna mengganti komponen tersebut. Gantilah dengan komstir yang baru, dikarenakan bila sudah rusak setang pun menjadi tidak nyaman.

Lebih jauh lagi dianjurkan, supaya komstir tahan lama, ketika berkendara tidak terlalu sering menghantam lubang jalanan yang rusak ataupun melintasi polisi tidur dengan gegabah. Sebab laher dan rumahan komstir akan saling bergesekan dengan keras sehinga bisa menjadikannya rusak.

Harga komponen komstir sendiri cukup mahal berkisar 165 ribu satu set serta ongkos pasangnya 30 ribu.
Guna mendukung sisi kenyamanan berkendara, penyetelan komstir yang baru juga harus diperhatikan, jangan sampai menjadi bermasalah. Jika penyetealan terlalu kencang, setang menjadi berat ketika berbelok.

0 comments:

Post a Comment